Karena Ini Ternyata Penyebab Kipas AC Tidak Berputar

Karena Ini Ternyata Penyebab Kipas AC Tidak Berputar

Penyebab Kipas AC Tidak Berputar – Unit AC atau pendingin ruangan terdiri dari berbagai komponen saat bekerja. Salah satu komponen terpenting dalam perangkat ini adalah unit Kipasnya. Apabila terjadi sesuatu seperti gangguan kipas AC tidak dapat berputar secara baik. Hal ini jelas akan mempengaruhi kinerjanya dalam mendinginkan ruangan.

Inilah Beberapa Penyebab Kipas AC Tidak Berputar

Komponen kipas pada AC sendiri biasanya termasuk ke unit outdoor atau berada di luar yang meniupkan udara melintasi kumparan kondensor. Tugasnya sangat penting dalam mengelola udara sehingga menghasilkan hawa sejuk dalam ruangan. Terkadang komponen ini bisa tidak berputar karena beberapa penyebab sebagai berikut.

1. Sabuk AC Mengalami Kerusakan

Sabuk AC Mengalami Kerusakan

Penyebab pertama yang membuat kipas AC tidak berputar biasanya sabuk AC. Komponen atau sabuk AC ini memiliki fungsi penting dalam memutar motor AC. Walaupun sekarang kebanyakan AC model baru tidak menggunakan sabuk ini, AC jenis lama masih menggunakannya.

Sabuk AC inilah yang dapat rusak dan membuat kipas tidak berfungsi sebagaimana mestinya. Seiring dengan penggunaan AC, sabuk ini bisa mengalami kekendoran dan pada akhirnya merusak kinerja kipas yang harusnya dapat berputar dengan baik.

2. Bilah Kipas Alami Gangguan Penyebab Kipas AC Tidak Berputar

Bilah Kipas Alami Gangguan

Selanjutnya ada komponen bilah kipas pada AC yang dapat mengalami gangguan sehingga kipas tidak berputar. Bilah Kipas sendiri menjadi salah komponen yang memiliki peran penting dalam memutar kipas pada Unit AC.

Biasanya komponen satu ini akan Anda lihat di ventilasi unit luar ruangan. Apabila salah satu bilah terlihat membengkok, retak, atau rusak, maka ini akan mengganggu kipas pada AC saat berputar. Hal ini sangat penting untuk seseorang perhatikan.

3. Kerusakan pada Kabel Listrik

Kerusakan pada Kabel Listrik

Apabila terjadi kerusakan pada kabel listrik, tidak hanya kipas komponen lain pada AC pun dapat mengalami kerusakan. Kabel listrik apabila kendor atau terputus secara otomatis dapat mempengaruhi kinerja kipas secara menyeluruh.

Koneksi buruk akibat gangguan pada kabel listrik membuat kipas tidak dapat berputar dengan baik karena aliran listrik ke komponen motor kipas putus. Pastikan sebagai pengguna untuk memeriksa secara teliti koneksi apakah sudah terpasang dengan baik atau tidak karena ini bisa menjadi solusi sederhana.

4. Kerusakan pada Sensor Suhu

Kerusakan pada Sensor Suhu

AC modern khususnya hampir semua telah menggunakan sensor suhu. Teknologi ini sendiri memberikan efesiensi dalam mengatur kinerja suhu kipas berdasarkan preferensi ruangannya. Berkat adanya sistem ini kipas dapat menyesuaikan sendiri suhu dan putarannya.

Akan tetapi, apabila sistem AC atau sensor ini tidak bekerja dengan baik maka secara otomatis dapat mengganggu aktivitas kipas. Secara otomatis kecepatan kipas bisa naik turun karena sensor tidak dapat memindai dengan baik kebutuhan suhu dalam ruangan. Pada akhirnya, kipas AC yang tidak beraturan ini mengalami kerusakan akibat sensor suhu.

5. Terjadinya Kondisi Buruk pada Kapasitor

Terjadinya Kondisi Buruk pada Kapasitor

Alasan lainnya kenapa kipas pada AC berhenti berputar tidak lain adalah kinerja kapasitor. Seperti yang Anda ketahui apabila Kapasitor memiliki peran penting dalam mengelola dan memutar kipas sesuai kebutuhan. Kapasitor merupakan komponen kecil berbentuk silinder.

Fungsi utamanya adalah menyediakan energi untuk motor unit di AC. Tanggung jawabnya dalam menyediakan daya tambahan ini sangat penting sehingga apabila performanya memburuk atau rusak jelas akan mempengaruhi perputaran kipas AC.

6. Motor Kipas Rusak

Motor Kipas Rusak

Penyebab berikutnya kenapa kipas AC tidak dapat berputar dengan baik adalah kerusakan pada motor. AC kipas membutuhkan motor untuk bisa berputar sehingga memutar bilah kipas untuk menghasilkan udara luar yang masuk ke dalam kumparan kondensor AC. Apabila perangkat ini mengalami kerusakan maka secara otomatis kipas tidak bekerja dan berputar.

Motor yang meniupkan udara dari luar untuk masuk ke dalam kumparan kondensor AC merupakan proses penting. Berkat aktivitas tersebut gas pendingin panas bisa menjadi cairan yang dingin dan menyejukan udara di dalam ruangan. Jika motor pada kipas rusak jelas dampaknya sangat besar terhadap kinerja kipas AC. Untuk memperbaiki motor tentu membutuhkan keahlian khusus.

7. Kontraktor AC Ada Masalah

Terdapat perangkat kecil pada unit AC yang memiliki fungsi mengontrol aliran listrik ke seluruh unitnya. Komponen tersebut bernama kontraktor AC dengan peran vital. Ketika pengguna menyalakan suhu di thermostat, beberapa komponen bekerja mengalirkan dan membatasi arus listrik.

Aktivitas tersebut melibatkan komponen kontraktor AC untuk melancarkanya. Biasanya ketika kontraktor AC rusak atau terbakar karena keausan maka kipas AC tidak akan mampu berputar sebagaimana mestinya. Tentu saja kerusakan pada kontraktor yang berdekatan dengan kipas AC membuat komponen tersebut juga tidak bekerja dengan baik lagi.

Baca Juga : Berapa Watt Listrik Yang di Pakai AC Perjam

Demikian informasi mengenai beberapa penyebab kipas AC tidak dapat berputar. Untuk pengguna AC sangat penting mengetahui dan memahami hal ini. Ketidaktahuan hal ini membuat Anda kebingungan ketika melihat kipas AC tidak berputar dengan baik. Apabila mengalami kerusakan AC bisa menggunakan jasa service AC Jakarta Selatan.